2012/08/12

Sushi Tei

Senayan City, 4th Floor, Unit 08
Jl. Asia Afrika No. 19, Jakarta Pusat
021-72781678


Masih di hari yang sama, hari ulangtahun saya. Seperti biasa, hari istimewa selalu ada acara makan-makan di luar. Karena saya penggemar Japanese food, akhirnya saya memilih untuk makan di Sushi Tei saja karena lokasinya yang cukup dekat dengan kosan saya, dan saya juga sudah tau kalau makanan di sana lumayan enak.


Sushi Tei di Senayan City tempatnya cukup luas, sepertinya bisa menampung sekitar 100 orang orang, atau mungkin lebih? Entahlah. Yang jelas, tempatnya cocok untuk yang membawa "rombongan".


FOOD & PRICE


Japanese food-nya benar-benar sangat bervariasi dengan harga yang bervariasi juga. Semoga kualitasnya tidak bervariasi..
  • Appetizer: 12.500 - 65.000
  • House Specialty: 24.000 - 140.000
  • Salad: 26.000 - 48.000
  • Sashimi Moriawase: 85.000 - 650.000
  • Sashimi: 38.000 - 285.000
  • Sushi Moriawase: 38.000 - 150.000
  • Sushi: 8.500 - 60.000
  • Gunkan Sushi: 12.500 - 60.000
  • Makimono: 8.500 - 38.000
  • Yakimono: 29.000 - 280.000
  • Agemono: 28.000 - 70.000
  • Nabemono: 35.000 - 95.000
  • Wanmono: 15.000 - 50.000
  • Noodles: 42.000 - 68.000
  • Donmono: 37.000 - 120.000
  • Dessert: 23.000 - 28.000
  • Drinks: Soft drinks (10.000 - 13.500),  Flavor Tea (11.000 - 25.000), Juice (20.000 - 25.000), Moctails (20.000 - 25.000), Sake & Sochu (25.000 - 770.000)
Benar-benar sangat bervariasi kan? Lebih bervariasi dibandingkan Sushi World.
Oh iya, di Sushi Tei Senayan City juga ada rolling sushi bar dengan harga makanan 8.500 - 60.000.

*Harga belum termasuk pajak 10%

FOOD REVIEW

Kanikama Maki (15.000)

Enam buah maki sushi berisi daging kepiting. Rasanya sih biasa saja ya, dicelup ke dalam shoyu lebih enak.

Salmon Maki (15.000)

Enam buah maki sushi yang berisi daging salmon yang kecil. Nasinya pas, tidak terlalu lengket, tidak mudah pecah, dan yang paling penting; matang. Salmonnya lembut dan meleleh di lidah, sayangnya terlalu kecil, jadi tidak begitu nikmat.

Tamago Maki (8.500)

Satu porsi seharusnya berisi enam buah, tapi karena teman saya sudah mencomot satu, jadi ya tinggal lima. Rasanya standar nasi dan telur saja, nothing special.

Kanimayo Tobiko Maki (24.000)

Enam buah sushi yang berisi daging kepiting cincang yang dicampur dengan mayonnaise. Walau penampilannya agak berantakan, tapi rasanya lumayan juga ya. Sederhana tapi enak.

Salmon Crispy Aburi (29.000)

Empat buah sushi yang berisi daging kepiting, telur, timun, and something crunchy, lalu di atasnya ada half broiled salmon, ada mayonnaise dan saus-entah-apa-itu, dan di tengah-tengahnya ada banyak something crunchy yang rasanya mirip seperti Anak Mas. Rasanya nagih sekali, enak.

Fried Garlic Rice with Chicken (37.000)

Nasi goreng yang dimasak dengan bawang putih dan ayam. Rasanya sama dengan penampilannya, biasa saja. Suatu hidangan yang bisa dimasak sendiri di rumah.

Chicken Katsu Curry (48.000)

Nasi dengan fillet ayam yang digoreng tepung lalu diberi kuah kari yang berisi potongan wortel, daging, dan kentang. Nasi yang diberikan cukup banyak porsinya, pulen, dan tidak lembek. Potongan chicken katsu-nya tebal. Kekentalan kuah karinya pas, tidak terlalu encer dan juga tidak terlalu kental. Tapi secara keseluruhan biasa saja.

Tuna Salad Crispy Mentai (59.000)

Sushi dengan isi tepung yang crunchy dan potongan daging tuna, di luarnya juga ada potongan daging tuna dan siraman mayonnaise lalu bagian atasnya dibakar sedikit. Kalau dilihat-lihat, mayonnaise-nya terlihat sebagai mayonnaise polos biasa, tetapi kalau dimakan, ternyata mayonnaise tersebut sudah dicampur dengan flying fish roe sehingga menimbulkan sensasi "pecah" jika dikunyah. Ukurannya cukup besar, habis dalam dua gigitan normal. Secara keseluruhan oke sih, tapi tidak terlalu "wah".

Salmon Yoridori (65.000)

Sebuah hidangan yang terdiri dari daging di perut salmon, daging salmon, salmon maki, dan telur salmon. Recommended for salmon lovers!

Salmon Belly

Daging salmon yang diambil dari bagian perut ikan salmon. Warnanya lebih pucat dibandingkan dengan daging salmon yang biasanya. Teksturnya lebih lembut karena kandungan lemaknya yang lebih tinggi. Ini adalah bagian terbaik dari salmon, karena itu jika dijual secara satuan, harganya lebih mahal.

Salmon

Daging salmon yang umumnya digunakan untuk sushi-sushi. Teksturnya lembut (tapi tidak selembut Salmon Belly), fresh, dan rasanya seperti meleleh begitu dimakan.

Salmon Maki

Sama seperti review saya yang sebelumnya..

Salmon Roe

Ini adalah telur ikan salmon. Ukurannya lebih besar jika dibandingkan dengan flying fish roe. Ini pertamakalinya saya memakan salmon roe, saya mengira begitu telurnya pecah, akan ada rasa amis menyengat, tapi ternyata tidak sama sekali. Tidak amis dan juga tidak bau aneh. Untuk saya yang baru pertamakali merasakan, rasanya agak aneh dan asing.

Birthday Cake (Free)

Alasan lain kenapa saya memilih Sushi Tei adalah karena adanya promo bagi yang berulangtahun, yaitu mendapatkan birthday cake secara gratis. Sebelumnya saya harus memberi tau waiter, lalu waiter tersebut meminta KTP saya untuk memastikan apakah saya benar-benar berulangtahun pada hari itu. Setelah proses singkat, tidak lama kemudian birthday cake saya diantarkan :3.


Birthday cake ini terdiri dari nasi, abon, gula berwarna pink yang manis, telur dadar, daging salmon, seekor udang, dan sebatang lilin. Kelihatannya agak aneh karena adanya gula di antara bahan-bahan makanan tersebut. Karena saya merasa aneh dan kekenyangan, maka saya hanya memakan salmon-nya saja.

Dari segi makanan, Sushi Tei menyediakan bervariasi Japanese food, dari beberapa ribu sampai ratusan ribu. Tempatnya yang luas cocok untuk berkumpul bersama teman, kebersihannya juga terjaga. Sayang sekali pelayanannya agak kurang memuaskan, selain makanannya lama datangnya, waiter-nya juga tidak begitu ramah. Tapi saya masih mau kesini lagi untuk mencoba makanan lainnya. 7.8/10.

4 comments: